Makassar, 20 September 2017

Selain kebersihan, Bank Sampah Juga Menambah Penghasilan Nasabah

15 - Sep - 2017 | 17:19 | by: JawapossMakassar.com admin
Selain kebersihan, Bank Sampah Juga Menambah Penghasilan Nasabah

Makassar, JPM–Andi Mallarangang, selaku direktur Bank Sampah BSU Macinnong (Bank Sampah Unik), adapun nasabah bank sampah di SKPD Dishub Kota Makassar, ada 150 orang pengawai dishub.
Andi Mallarangang, mengungkapkan, “Kalau banyaknya sampah itu sekitar 22 bulan beratnya itu ya sekitar 200 kilo campur kertas plastik dan sampah non-organik.  Ada sampah yang bisa dijadikan kerajinan termasuk gelas-gelas itu kan mereka bikin kerajinan tangan, adapun saldonya untuk para nasabah mencapai 1 juta.
Ibu Ayustirita, staf perhubungan kota makassar, mengungkapkan, merasa senang “kita ini sudah bersyukur karena lingkungan sudah bersih ada penambahan gaji atau penambahan honor didapatkan dari ditimbang begini”. Dapat bonus kebersihan dan terarah demi makassar dua kali tambah baik lagi, ungkapnya dengan ceria.
Kasubag Umum & Kepengawaian, Ahmad Rusydi, ditemui dilokasi penimbangan bank sampah, di dishub kota Makassar, mengungkapkan ” supaya disiplin para pegawai yang ada di lingkup Dinas Perhubungan untuk merasa memiliki kantor bahwasanya kantor ini milik kita bersama untuk kebersihannya dari dari hari ke hari semakin baik saja karena Pak Walikota dapat piala Adipura sudah menang Adipura untuk tingkat ASEAN jadi kita selaku skpd-skpd yang sangat berharap pada pegawai  yang ada di dinas ini agar terus meningkatkan kebersihan di lingkungan kantor sendiri dalam hal ini kami dibantu pada bank sampah yang notabene Pak Andi Mallarangeng dulu sebagai staff kami di sini.  Dia membantu dalam pengelolaan sampah di lingkup dinas dishub kota makassar, ungkapnya.
Ahmad menambahkan, motivasi untuk kedepannya, kami untuk terus mengumpulkan sampahnya memilah-milah sampah supaya bisa ditimbang dan disamping jadi uang juga ada kredit plus adalah nilai tambah untuk pegawai itu sendiri dan sekarang ini program Walikota setiap pegawai harus ada sampahnya minimal 2,5 kg perbulan saja mungkin dari kami karena buat kebaikan merasa sangat membantu untuk kebersihan kantor.
Kadis dishub kota Makassar akassar ditemui diruang kerjanya, mengungkapkan “hal ini sudah lama dicanangkan oleh Bapak Walikota Saya kira ini sangat baik sekali dan ini kita lihat sekarang menjadi kota Metropolitan artinya kita harus melakukan perubahan,  perubahan pola pikir terhadap Bagaimana penanganan sampah salah satu solusinya adalah dengan adanya bank sampah di daerah”. Tidak semua sampah itu akan akan berakhir di TPA tapi dari awal dari rumah tangga atau instansi barangkali itu sudah bisa dibilang sampah sehingga sampah-sampah yang masih bisa diproduksi kembali direkondisi kembali tidak sampah lagi. Ketika semuanya sampai berada di TPA ini kan juga agak sulit kita untuk menanganinya karena keterbatasan Lahan.

Ini juga memberikan kontribusi baik terhadap masyarakat karena dia dapat keuntungan dari proses pemilahan sampah tersebut,  program Walikota Bagaimana Makassar rindu 2x kali tambah baik  kedepannya itu pasti harus kita tambah lagi kinerja kita untuk Makassar dua kali tambah baik, ungkapnya.
(Rahmayadi)


BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Berita Makasssar' Ta,Berita Terkini,Berita Utama,FOTO | Responses are currently closed, but you can TRACKBACK .

Comments are closed.

Kategori Berita Makasssar' Ta

Kategori Berita Terkini

Kategori Berita Utama

Kategori FOTO