Makassar, 29 September 2017

Pelaku Pencurian Motor Dihadiahi Timah Panas

23 - Sep - 2017 | 19:18 | by: JawapossMakassar.com admin
Pelaku Pencurian Motor Dihadiahi Timah Panas

BARRU, JPM —Pelaku pencurian motor (Curanmor) atas nama Ibrahim alias Renaldi alias Aldi (25) warga Labbakkang Pangkep dibekuk Tim Opsnal Buser  gabungan Intel Polres Barru dipimpin Kanit Buser AIPDA Muh.Kasim di Kelurahan Bojo Baru Mallusetasi Barru Jl.Poros Barru-Pare Pare, Jum’at 22/9 sekira pukul 16.23 wita  kemarin.

Menurut Kepala Satua Reskrim Polres Barru AKP Nasri,S.Sos  berdasarkan laporan masyarakat kami melakukan  penyelidikan dan diketahui pelaku teridentipikasi berada di wilayah  kelurahan  Bojo Baru Mallusetasi dan kemudian langsung dilakukan penangkapan”Ungkap Nasri Sabtu 23/9 melalui Hp Selulernya.

Hasil interogasi, Reskrim ,  pelaku mengaku melakukan pencurian motor di halaman Mesjid Hidayatullah Bojo Baru seorang diri dengan menggunakan kunci T kemudian Motor itu dijual seharga Rp 1.400.000  kepada  Asri (30) warga  Padang Lampe  Ma’rang Kab. Pangkep.

Pelaku merupakan Residivis Curanmor Tahun 2016 pernah juga ditangkap  dengan kasus yang sama  dan ditahan di Rutan Kelas IIB Barru dengan hukuman 1 tahun 6 bulan, sementara penadah Asri yang sempat kabur saat pengembangan kasus ini  juga pernah ditahan  di Lapas kelas IIA Bollangi Kabupaten Gowa atas kasus Narkoba.

Tersangka Ibrahim alias Renaldi alias Aldi terpaksa di tembak bagian betis kanan dan paha kanan karena berusaha melarikan diri dan melawan petugas pada saat dilakukan pengembangan, saat ini pelaku  tersebut  di rawat di RSUD Barru.(Map)


BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Berita Terkini,Berita Utama,Hukum Kriminal | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.

Kategori Berita Terkini

Kategori Berita Utama

Kategori Hukum Kriminal