Makassar, 5 December 2017

Di Hut Kepolisian Polairud Ke-67, Walikota Makassar Katakan Ini

23 - Nov - 2017 | 12:36 | by: Jawaposs Makassar.com Editor
Di Hut Kepolisian Polairud Ke-67, Walikota Makassar Katakan Ini

Makassar, Jpm- Sebelum Melepas Jabatannya sebagai Kapolda Sulsel Irjen Muktiono memimpin langsung upacara Apel bersama pembersihan laut, yang dirangkaikan dalam Rangka HUT Kepolisian Air dan Udara (Polairud) yang ke 67, di halaman Kantor Polairud Polda Sulsel, Jalan Ujung Pandang, Makassar, Kamis (23/11/2017).

Irjen Muktiono usai melaksanakan upacara, beliaupun langsung memantau para anggota Polairut Polda Sulsel dan nelayan yang bersama-sama turun ke laut untuk melakukan pembersihan.

“Salah satu perhatian kita menyambut HUT Polairud ke 67, yakni Polairud bersama Nelayan turun membersihkan laut, dengan mengangkat sampah-sampah yang ada di lautan.”ujar Muktiono, kepada Jawapossmakassar.com Kamis (23/11/2017).

Ia berharap kegiatan tersebut menjadi inspirasi supaya menjadi contoh buat Masyarakat agar menjaga laut dari sampah, demi kenyamana dan kelestarian para Nelayan, cetusnya.

Kendati demikian Direktorat Polairud Polda Sulsel, Purwoko Yudianto berkomitmen mengibarkan semangat revolusi mental untuk mendukung Indonesia sebagai poros maritim dunia, tegasnya.

Tak tertinggal Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, dalam kegiatan HUT Polairud ini ia mengungkapkan, sangat mengapreasi di Hut Polairud ini karna selain dari berkomitmen di kesatuannya, jajaran Pol airud juga ikut turut serta dalam hal kebersihan khususnya yang ada di laut, katanya.

“Kami dari pemerintah kota makassar sangat berterima kasih dengan dukungan kebersihan yang di berikan oleh Pol Airud di HUT Polairud yang ke 67 ini, tuturnya.

Rahmayadi


BERANDA | RSS 2.0 | KATEGORI: Berita Makasssar' Ta | Both comments and pings are currently closed.

Comments are closed.